Kota Semarang, Indonesia

Sedekah Jumat Nasi Box Gratis untuk Dhuafa

Rp483.000 Terkumpul
12 Donatur
0 Hari lagi
Terkumpul:
4.8%
Target: Rp10.000.000
Galang dana sukses.
10 Galang Dana | 0 Galang Dana Diikuti

Story

Hai #KawanBantuDia!

Berapapun dan apapun yang kamu berikan, bisa jadi suatu yang berharga dan bisa mengubah hidup mereka yang membutuhkan di luar sana.

Banyak ibu, bapak, kakek, nenek, maupun anak-anak di luar sana yang hidup kurang layak sehingga mereka harus berjuang bertahan dengan rasa lapar dan dahaga. Nasi dan lauk yang kita makan sehari-hari belum tentu bisa mereka nikmati.

Maka kami, tim BantuDia, mengajak kamu dan #KawanBantuDia ikut andil di program Sedekah Jumat Berbagi Nasi Box Gratis untuk Kaum Dhuafa.

Kami ingin menngajakmu untuk #bantudia bangkit dan tersenyum kembali.

Berbagi itu indah… Berbagi itu berkah…

Donasi yang terkumpul, setiap minggunya akan alokasikan untuk pengadaan nasi box yang akan dibagikan di depan kantor Yayasan BantuDia di Jl. Perintis Kemerdekaan No. 37H, Pudakpayung, Kota Semarang. Setiap minggunya, kami akan melaporkan perkembangan program di tab “Kabar Terbaru” di galang dana ini.

Nah di gerakan Sedekah Jumat ini tak hanya donasi melalui uang, kamu juga bisa berdonasi dalam bentuk makanan atau minuman juga.

Mulai dengan Rp1.500,- (menggunakan channel pembayaran QRIS) kamu sudah bisa berbagi kebahagian melalui program Sedekah Jumat.
Caranya:

  1. Masukkan nilai donasi
  2. Klik “Donasi Sekarang”
  3. Isikan nama & email
  4. Pilih metode donasi dan transfer

Kawan-kawan juga bisa menyebarkan kebaikan dengan membagikan cerita ini di berbagai jejaring sosial media kalian. Semakin banyak yang membantu, semakin banyak pula mereka yang terbantu.

More Info :
Yayasan BantuDia (08888261888).

Atau bisa juga kunjungi kantor kami di Jl. Perintis Kemerdekaan No. 37H Pudakpayung, Kota Semarang.

Kamu juga bisa cek perkembangan galang dana dan info terbaru di social media kami:

Facebook : Yayasan BantuDia Tebar Bahagia
Instagram : @bantu.dia

  • 30-8-2021

    Laporan Sedekah Jumat 27 Agustus 2021

    Hai Kawan BantuDia!

    Dengan banyak rasa syukur, pada tanggal 27 lalu akhirnya BantuDia bersama kawan-kawan orang baik berhasil membagikan sedekah nasi box dan minuman kepada orang-orang yang membutuhkan di Jl. Perintis Kemerdekaan, Pudakpayung, Kota Semarang.

    Yayasan BantuDia menyediakan 30 nasi box dari kas yayasan untuk dibagikan pada Sedekah Jumat lalu.
    Tak hanya dari BantuDia, kawan-kawan BantuDia juga ikut berdonasi dalam bentuk nasi, jajan pasar, dan minuman.

    Donasi yang terkumpul di website sejak dibukanya galang dana pada 19 Agustus 2021 akan disalurkan pada 3 September 2021.

    Terima kasih kawan-kawan BantuDia yang sudah ikut berdonasi dan membantu gerakan Sedekah Jumat Nasi Box ini terlaksana!

    Untuk kawan-kawan yang ingin bergabung atau menyalurkan donasi baik berupa uang tunai maupun makanan/minuman, bisa langsung mengunjungi kantor kami atau hubungi customer support kami di 0888-8261-888.

  • 03-09-2021

    Laporan Sedekah Jumat 3 September 2021

    Hai Kawan BantuDia!

    Alhamdulillah hari ini kami bisa melaksanakan amanah kawan-kawan di galang dana Sedekah Jumat.

    Sebanyak 30 nasi box telah dibagikan kepada masyarakat dan orang-orang di sekitar yang membutuhkan.

    Donasi yang terkumpul dari galang dana ini pada periode 19 Agustus – 1 September 2021 yaitu Rp91.500,- ditambah kas dari BantuDia sebesar Rp358.500,- sehingga total pengeluaran untuk galang dana ini yaitu Rp450.000,- untuk 30 nasi box dengan harga @Rp15.000,-

    sedekah online nasi box gratis

    Ada yang berbeda dari aksi Sedekah Jumat kali ini nih kawan…

    sedekah jumat nasi sedekah jumat nasi box

    Kali ini kami tak hanya stand by di depan kantor BantuDia (Pudakpayung, Kota Semarang) beberapa tim kami juga terjun ke lapangan, tepatnya di Alun-alun Lama Ungaran.

    sedekah jumat kaum dhuafa sedekah jumat pasar

    Tak lupa kami sampaikan banyak terima kasih atas dukungan kawan-kawan yang sudah membantu baik berupa donasi di website bantudia.id maupun yang berdonasi makanan dan minuman.

    Untuk kawan-kawan yang ingin bergabung atau menyalurkan donasi baik berupa uang tunai maupun makanan/minuman, bisa langsung donasi melalui website, mengunjungi kantor kami, atau hubungi WhatsApp resmi kami di 0888-8261-888.

    Sampai jumat di Sedekah Jumat berikutnya #kawanbantudia !

  • 16-09-2021

    Laporan Sedekah Jumat 10 September 2021

    Hai Kawan BantuDia!

    Sedekah Jumat di tanggal 10 September 2021 telah disalurkan 30 nasi box senilai Rp450.000,-. Terhitung donasi yang terkumpul dari tanggal 2-9 September 2021 adalah Rp221.500,-. Untuk pengadaan nasi box tersebut diambil dari donasi kawan-kawan donatur yang terkumpul dari 2-9 September sebesar Rp221.500,- ditambah Rp228.500,- dari kas Yayasan Bantudia.

    Aksi Sedekah Jumat ini juga didukung oleh kawan-kawan BantuDia yang memberikan donasi dalam bentuk nasi bungkus dan jajanan pasar.

    Tak lupa kami sampaikan banyak terima kasih atas dukungan kawan-kawan yang sudah membantu baik berupa donasi di website bantudia.id maupun yang berdonasi makanan dan minuman.

    Untuk kawan-kawan yang ingin bergabung atau menyalurkan donasi baik berupa uang tunai maupun makanan/minuman, bisa langsung donasi melalui website, mengunjungi kantor kami, atau hubungi WhatsApp resmi kami di 0888-8261-888.

    Sampai jumat di Sedekah Jumat berikutnya #kawanbantudia !

  • 20-09-2021

    Laporan Sedekah Jumat 17 September 2021

    Hai Kawan BantuDia!

    Penyaluran donasi nasi box pada Jumat 17 September 2021 berhasil tersalurkan ke dia yang membutuhkan sebanyak 30 box.

    Total donasi yang terkumpul dari web bantudia.id periode 10-16 September 2021 sebesar Rp150.000,- ditambah dana kas yayasan sebesar Rp300.000,- maka total dana yaitu Rp450.000,- untuk 30 nasi box.


    Tak lupa, kami sampaikan banyak ucapan terima kasih untuk kawan #bantudia yang sudah ikut berdonasi di website maupun yang langsung berdonasi makanan dan minuman di stand BantuDia.

    Untuk kawan-kawan yang ingin bergabung atau menyalurkan donasi baik berupa uang tunai maupun makanan/minuman, bisa langsung donasi melalui website, mengunjungi kantor kami, atau hubungi WhatsApp resmi kami di 0888-8261-888.

    Sampai jumat di Sedekah Jumat berikutnya #kawanbantudia !

  • 28-09-2021

    Laporan Sedekah Jumat 24 September 2021

    Hai Kawan BantuDia!

    Aksi sedekah jumat masih terus berlangsung.

    Bantudia menyalurkan donasi 30 nasi box dengan total biaya Rp450.000,- dari kas yayasan.

    Total donasi yang terkumpul dari web bantudia.id periode 10-16 September 2021 sebesar Rp150.000,- ditambah dana kas yayasan sebesar Rp300.000,- maka total dana yaitu Rp450.000,- untuk 30 nasi box.

    Tak lupa, kami sampaikan banyak ucapan terima kasih untuk kawan #bantudia yang sudah ikut berdonasi di website maupun yang langsung berdonasi makanan dan minuman di stand BantuDia.

    Untuk kawan-kawan yang ingin bergabung atau menyalurkan donasi baik berupa uang tunai maupun makanan/minuman, bisa langsung donasi melalui website, mengunjungi kantor kami, atau hubungi WhatsApp resmi kami di 0888-8261-888.

    Sampai jumat di Sedekah Jumat berikutnya #kawanbantudia !

Nama Dana Donasi Tanggal
#KawanBantuDia Rp20.000 October 01, 2021
Hamba Tuhan yang Baik Rp100.000 September 16, 2021
Bimba Rp50.000 September 15, 2021
#KawanBantuDia Rp20.000 September 09, 2021
#KawanBantuDia Rp100.000 September 09, 2021
#KawanBantuDia Rp1.500 September 08, 2021
Planet berbeda Rp100.000 September 03, 2021
rio Rp25.000 September 01, 2021
#KawanBantuDia Rp5.000 August 31, 2021
#KawanBantuDia Rp10.000 August 26, 2021
Bimba Rp50.000 August 26, 2021
#KawanBantuDia Rp1.500 August 19, 2021